Selamat Untuk SMA Pesantren Hamka
Jumat, 13 Mei 2016
0
komentar
Beberapa hari yang lalu Yayasan Wawasan Islam Indonesia yang menaungi SMP dan SMA Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka (PMT Hamka) mendapat laporan dari Kepala SMA PMT Hamka bahwa Laporan Hasil Ujian Nasional SMA/MA/SMK dan Program Paket C se Sumatera Barat sudah keluar. Dalam laporan tersebut diperoleh informasi bahwa SMA PMT Hamka meraih rangking 1 tingkat Kabupaten Padang Pariaman dan rangking 7 tingkat Provinsi Sumatera Barat. Alhamdulillah. Ketua Yayasan beserta semua unsur sangat senang dan bangga dengan keberhasilan ini. Beliau secara khusus memberikan ucapan selamat dan sukses kepada SMA Pesantren Hamka beserta semua unsur yang ikut mengusahakan keberhasilan ini.
Beliau berharap agar ini bisa dipertahankan bahkan jika bisa lebih baik lagi di tahun-tahun berikutnya. Selamat dan sukses buat semuanya. Pimpinan Pesantren, Kepala/Wakil Kepala SMA, Guru dan Karyawan. Khusus buat santri yang lulus Ketua Yayasan berharap mudah-mudahan mereka semua dapat melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi pilihan mereka. Amiinn.
Untuk merayakan kesukseskan ini Pesantren Hamka akan mengadakan acara Syukuran dan Perpisahan pada hari Sabtu tanggal 14 Mei 2016 jam 09.00, bertempat di Kampus Pesantren Pasar Usang Kec. Batang Anai.
kontributor: HN-YWII
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Selamat Untuk SMA Pesantren Hamka
Ditulis oleh Yayasan Wawasan Islam Indonesia (YWII)
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi sobat blogger.
Ditulis oleh Yayasan Wawasan Islam Indonesia (YWII)
Rating Blog 5 dari 5
0 komentar:
Posting Komentar
Berikanlah komentar dengan bahasa yang sopan dan kritik membangun.
Terima kasih atas kunjungan dan masukan Anda.
Wassalamualaikum .w .w