Koleksi Foto Kemah Pramuka di Pesantren Hamka

Posted by Yayasan Wawasan Islam Indonesia (YWII) Jumat, 11 November 2016 0 komentar

Koleksi Foto Kemah Pramuka di Pesantren Hamka

Assalamu'alaikum wr wb,
Lomba Giat Prestasi Penggalang V Tahun 2016, inilah tema yang diangkat oleh Panitia Tingkat Kwartir Ranting 030501 Gerakan Pramuka Kecamatan Batang Anai Kabupaten Padang Pariaman Provinsi Sumatera Barat dalam kegiatan Kemah Pramuka yang diadakan di Lapangan Bola Pesantren Hamka Pasa Usang Kec. Batang Anai.

Acara ini diadakan dari hari Kamis 10 November 2016 dan akan berakhir pada hari Minggu 25 November 2016. Peserta berasal dari 29 SD dan 4 SMP yang berada di wilayah hukum Kec. Batang Anai, yang mana masing-masing sekolah tersebut rata-rata mengirimkan 2 regu atau sekitar 20 orang siswa. Jadi ada sekitar 500 orang lebih siswa siswi SD dan SMP Batang Anai yang berkemah di Lapangan Bola Pesantren Hamka ini. Kita lihat hampir semua bagian lapangan dipenuhi oleh tenda-tenda.

Di bawah ini adalah sebagian foto-foto yang dapat penulis abadikan ketika penulis turun ke lokasi pada hari ke-2 Jum'at 11 November 2016:










Terima kasih sudah berkunjung.

Baca Selengkapnya ....

Koleksi Foto Wisata Pramuka Pesantren Hamka Ke Lembah Harau

Posted by Blog Con Jumat, 28 Oktober 2016 0 komentar

Koleksi Foto Wisata Pramuka Pesantren Hamka Ke Lembah Harau

Foto-foto ini  diambil pada saat santri dan santriwati Pesantren Hamka bersama-sama dengan ustadz dan ustadzah mereka pada tanggal 6 Oktober 2016 melakukan perjalanan wisata pramuka ke Lembah Harau Kabupaten 50 Koto.











Baca Selengkapnya ....

Kumpulan Foto Perjalanan Ke Lembah Harau

Posted by Unknown Selasa, 25 Oktober 2016 0 komentar

Kumpulan Foto Perjalanan Ke Lembah Harau

Kumpulan foto-foto di bawah ini diambil ketika perjalanan santri dan santriwati Pesantren Modern Terpadu (PMT) Prof. Dr. Hamka melakukan perjalanan Wisata Pramuka ke Lembah Harau Payakumbuh Sumatera Barat pada tanggal 6 Oktober 2016.

Sedang berada dalam bus menuju ke Lembah Harau
Sedang berada dalam bus menuju ke Lembah Harau








Baca Selengkapnya ....

Wisata Pramuka Pesantren Hamka 06Okt16

Posted by Unknown Jumat, 07 Oktober 2016 0 komentar

Baca Selengkapnya ....

Bagaimana cara mendapatkan “Google Drive”?

Posted by Blog Con Kamis, 29 September 2016 0 komentar

Bagaimana cara mendapatkan “Google Drive”?



Assalamu'alaikum wr wb.

Hallo, Semangat pagi pengunjung situs Pesantren Hamka, pada kesempatan ini admin memposting sebuah artikel yang diberi judul Bagaimana cara mendapatkan “Google Drive”

Sebelumnya admin sudah membahas tentang “Google Drive - Online Storage Milik Google”. Jika belum membaca artikel tersebut sebaiknya Anda baca dulu supaya lebih memahami pembahasan kita selanjutnya.

Baik, saya anggap Anda sudah mengetahui Online Storage. Selanjutnya mari kita bahas tentang Bagaimana cara mendapatkan “Google Drive” atau “Drive”?

Untuk mendapatkan Drive, Anda harus terlebih dahulu memiliki Gmail yaitu layanan email (elektronik mail) yang disediakan oleh Google yang bisa kita dapatkan secara gratis di internet. Jika belum memiliki Gmail silakan dibuat dulu di sini.

Sekarang saya anggap Anda sudah memiliki akun Gmail, langkah selanjutnya adalah,
  1. Sign in ke akun Gmail Anda.
  2. Kemudian klik tombol Google Aplications seperti yang ditunjuk panah di bawah ini, sehingga terlihat jendela yang menampilkan beberapa buah ikon-ikon aplikasi google.
  3. Dari jendela yang ditampilkan, Anda klik ikon Drive.
  4. Nah sekarang Anda sudah berada di dalam Layanan Online Storage milik Google yang dikenal dengan nama “DRIVE” yang tampilannya seperti berikut ini
Sampai di sini pembahasan kita mengenai Bagaimana cara mendapatkan “Google Drive”? dan selanjutnya kita akan bahas tentang “Tools yang ada di Drive” dan "Cara menggunakan Drive"

Sampai bertemu pada tulisan selanjutnya, semoga saja bermanfaat.




Wassalamu'alaikum wr wb.

Baca Selengkapnya ....

Bagaimana cara mendapatkan “Google Drive”?

Posted by Blog Con 0 komentar

Bagaimana cara mendapatkan “Google Drive”?

Assalamu'alaikum wr wb.

Hallo, Semangat pagi pengunjung situs Pesantren Hamka, pada kesempatan ini admin memposting sebuah artikel yang diberi judul Bagaimana cara mendapatkan “Google Drive”

Sebelumnya admin sudah membahas tentang “Google Drive - Online Storage Milik Google”. Jika belum membaca artikel tersebut sebaiknya Anda baca dulu supaya lebih memahami pembahasan kita selanjutnya.

Baik, saya anggap Anda sudah mengetahui Online Storage. Selanjutnya mari kita bahas tentang Bagaimana cara mendapatkan “Google Drive” atau “Drive”?

Untuk mendapatkan Drive, Anda harus terlebih dahulu memiliki Gmail yaitu layanan email (elektronik mail) yang disediakan oleh Google yang bisa kita dapatkan secara gratis di internet. Jika belum memiliki Gmail silakan dibuat dulu di sini.

Sekarang saya anggap Anda sudah memiliki akun Gmail, langkah selanjutnya adalah,
  1. Sign in ke akun Gmail Anda.
  2. Kemudian klik tombol Google Aplications seperti yang ditunjuk panah di bawah ini, sehingga terlihat jendela yang menampilkan beberapa buah ikon-ikon aplikasi google.
  3. Dari jendela yang ditampilkan, Anda klik ikon Drive.
  4. Nah sekarang Anda sudah berada di dalam Layanan Online Storage milik Google yang dikenal dengan nama “DRIVE” yang tampilannya seperti berikut ini
Sampai di sini pembahasan kita mengenai Bagaimana cara mendapatkan “Google Drive”? dan selanjutnya kita akan bahas tentang “Tools yang ada di Drive” dan "Cara menggunakan Drive"

Sampai bertemu pada tulisan selanjutnya, semoga saja bermanfaat.




Wassalamu'alaikum wr wb.

Baca Selengkapnya ....

Aplikasi Instagram dan Cara Pemakaiannya - Tutorial Untuk Pemula

Posted by Blog Con Kamis, 26 Mei 2016 0 komentar

Aplikasi Instagram dan Cara Pemakaiannya - Tutorial Untuk Pemula

Assalamu'alaikum wr wb.
Apakah Anda pemula dan masih bingung dalam menggunakan aplikasi Instagram? Tenang, di sini saya akan bahas untuk Anda, semoga saja tutorial di bawah ini dapat membantu Anda dalam memahami cara menggunakan aplikasi Instagram. Yuk, langsung saja.

Setelah Anda melakukan instalasi aplikasi Instagram dan mendaftar di Instagram, selanjutnya Anda bisa memulai untuk membagi atau sharing foto di Instagram. Jika Anda sudah paham akan semua fungsi dari tools yang ada pada aplikasi ini maka saya yakin Anda pasti akan senang menggunakan Instagram ini.



Ada 6 tombol utama pada Instagram yaitu:

  1. Home 
  2. Direct 
  3. Explore 
  4. Camera 
  5. News Feed 
  6. Profil 
Pertama saat kali membuka aplikasi Instagram Anda akan dibawa ke halaman Home. Halaman Home adalah tempat semua postingan dari teman-teman yang Anda follow dan postingan milik Anda sendiri. Anda bisa berinteraksi dengan postingan tersebut, yaitu dengan memberi like (suka), comment (komentar), sent to..(kirim ke) ataupun melaporkannya, dll (perhatikan gambar disamping)
Khusus untuk like bisa juga dilakukan dengan double tapping pada suatu foto. 
Dalam berkomentar Anda bisa menambahkan hashtag (#)  dan tag (@nama user lain)

Selain memposting foto Anda di publik, Anda juga bisa memposting foto ke orang tertentu saja. Biasa disebut sebagai pesan. Hanya orang tertentu yang Anda pilih sebagai orang yang bisa melihat foto Anda. Caranya dengan menyentuh tombol Direct.

Di sebelah tombol Home terdapat tombol Explore. Di Explore terdapat beberapa postingan dari beberapa user yang Anda kenal maupun postingan yang populer di negara Anda.


Tombol paling tengah adalah tombol Camera, setelah Anda menekan tombol Camera Anda diberi 3 pilihan yaitu: memilih foto di gallery atau foto jepretan baru atau merekam video.

Jangan lupa mengedit foto yang Anda jepret.

Untuk merekam video, tombol klik harus Anda tahan selama proses perekaman video dan lepaskan jika sudah selesai.

Kemudian ada tombol switch kamera depan/belakang serta tombol blitz (lampu kamera) 
Sebenarnya masih ada yang bisa kita bahas tentang aplikasi Instagram dan cara pemakaiannya ini, namun karena keterbatasan waktu, untuk sementara saya cukupkan sampai di sini dulu dan Insya Allah pada artikel lainnya kita kupas lebih dalam, Insya Allah.

Wassalamu'alaikum wr wb

Baca Selengkapnya ....

Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis

Posted by Unknown Minggu, 22 Mei 2016 0 komentar
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis Hari Senin 02 Mei 2016

Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis 001
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis 002
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis 003
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis 004
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis 005
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis
Studi Tur ke Balai Penelitian Buah Tropis 006


Baca Selengkapnya ....

Selamat Untuk SMA Pesantren Hamka

Posted by Yayasan Wawasan Islam Indonesia (YWII) Jumat, 13 Mei 2016 0 komentar
Selamat Untuk SMA Pesantren Hamka

Beberapa hari yang lalu Yayasan Wawasan Islam Indonesia yang menaungi SMP dan SMA Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka (PMT Hamka) mendapat laporan dari Kepala SMA PMT Hamka bahwa Laporan Hasil Ujian Nasional SMA/MA/SMK dan Program Paket C se Sumatera Barat sudah keluar. Dalam laporan tersebut diperoleh informasi bahwa SMA PMT Hamka meraih rangking 1 tingkat Kabupaten Padang Pariaman dan rangking 7 tingkat Provinsi Sumatera Barat. Alhamdulillah. Ketua Yayasan beserta semua unsur sangat senang dan bangga dengan keberhasilan ini. Beliau secara khusus memberikan ucapan selamat dan sukses kepada SMA Pesantren Hamka beserta semua unsur yang ikut mengusahakan keberhasilan ini.

SMA Hamka meraih rangking 1 UN di Padang Pariaman

Beliau berharap agar ini bisa dipertahankan bahkan jika bisa lebih baik lagi di tahun-tahun berikutnya. Selamat dan sukses buat semuanya. Pimpinan Pesantren, Kepala/Wakil Kepala SMA, Guru dan Karyawan. Khusus buat santri yang lulus Ketua Yayasan berharap mudah-mudahan mereka semua dapat melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi pilihan mereka. Amiinn.

Untuk merayakan kesukseskan ini Pesantren Hamka akan mengadakan acara Syukuran dan Perpisahan pada hari Sabtu tanggal 14 Mei 2016 jam 09.00, bertempat di Kampus Pesantren Pasar Usang Kec. Batang Anai.

kontributor: HN-YWII

Baca Selengkapnya ....

Bahaya Narkoba

Posted by Blog Con Senin, 18 April 2016 0 komentar

Bahaya Narkoba


Assalamu'alaikum w. w.
Narkoba adalah singkatan dari narkotika dan obat-obatan berbahaya. Istilah narkoba ini sangat berkaitan dengan senyawa yang memberi efek kecanduan bagi para penggunanya. Bahaya narkoba tidak hanya berpengaruh merusak kepada fisik saja tetapi juga mengganggu/merusak mental atau jiwa pecandunya.

Bahaya Narkoba sudah menjadi momok yang menakutkan bagi masyarakat. Berbagai kampanye anti narkoba dan penanggulangan terhadap orang-orang yang ingin sembuh dari ketergantungan narkoba semakin banyak didengung-dengungkan. Sebab, penyalahgunaan narkoba bisa membahayakan bagi pengguna, keluarga, masyarakat, dan masa depan bangsa.

Bahaya Narkoba Bagi Pecandunya

Bagi pecandu, bahaya narkoba tidak hanya merugikan fisiknya saja tetapi juga mengakibatkan gangguan mental dan kejiwaan. Bahaya narkoba dapat mengakibatkan ketagihan, dan ketergantungan, karena mempengaruhi syaraf. Dari ketergantungan inilah bahaya narkoba akan mempengaruhi fisik, psikologis, maupun lingkungan sosial.

Bahaya narkoba terhadap fisik

  1. Gangguan pada system syaraf (neurologis)
  2. Gangguan pada jantung dan pembuluh darah (kardiovaskuler)
  3. Gangguan pada kulit (dermatologis)
  4. Gangguan pada paru-paru (pulmoner)
  5. Sering sakit kepala, mual-mual dan muntah, murus-murus, suhu tubuh meningkat, pengecilan hati dan insomnia
  6. Gangguan terhadap kesehatan reproduksi yaitu gangguan padaendokrin, seperti: penurunan fungsi hormon reproduksi (estrogen, progesteron, testosteron), serta gangguan fungsi seksual.
  7. Gangguan terhadap kesehatan reproduksi pada remaja perempuan antara lain perubahan periode menstruasi, ketidakteraturan menstruasi, dan amenorhoe (tidak haid)
  8. Bagi pengguna narkoba melalui jarum suntik, khususnya pemakaian jarum suntik secara bergantian, risikonya adalah tertular penyakit seperti hepatitis B, C, dan HIV
  9. Bahaya narkoba bisa berakibat fatal ketika terjadi over dosis yaitu konsumsi narkoba melebihi kemampuan tubuh untuk menerimanya. Over dosis bisa menyebabkan kematian

Bahaya narkoba terhadap psikologi

  1. Kerja lamban dan seroboh, sering tegang dan gelisah
  2. Hilang rasa percaya diri, apatis, pengkhayal, penuh curiga
  3. Agitatif, menjadi ganas dan tingkah laku yang brutal
  4. Sulit berkonsentrasi, perasaan kesal dan tertekan
  5. Cenderung menyakiti diri, perasaan tidak aman, bahkan bunuh diri

Bahaya narkoba terhadap lingkungan sosial

  1. Gangguan mental
  2. Anti-sosial dan asusila
  3. Dikucilkan oleh lingkungan
  4. Merepotkan dan menjadi beban keluarga
  5. Pendidikan menjadi terganggu dan masa depan suram

Jika kita cermati bahaya narkoba terhadap penggunanya memang benar-benar sempurna sekali bahayanya. Oleh karena itu mari bersama-sama kita bahu membahu, baik anak-anak muda generasi penerus yang akan mewarisi negeri ini, maupun orang-orang tua membantu aparat berwenang untuk memberantas perdagangan dan penggunaan narkoba ini. Kepada siapapun perlu diingatkan, jangan sedikitpun dan sekalipun mencoba-coba narkoba ini, karena bahayanya yang teramat sangat.

Bahaya Narkoba Sesuai Jenisnya

Berikut di bawah ini adalah bahaya narkoba sesuai jenisnya:

1) Opioid:

Depresi berat, apatis, gugup, cemas dan gelisah
Banyak tidur, rasa lelah yang berlebihan
Malas bergerak, kejang-kejang, dan denyut jantung bertambah cepat
Selalu merasa curiga, rasa gembira berlebihan,
Banyak bicara namun tidak terkontrol, pupil mata mengecil
Tekanan darah meningkat, berkeringat dingin, mual hingga muntah, luka pada sekat rongga hidung
Kehilangan nafsu makan, turunnya berat badan

2) Kokain

Denyut jantung bertambah cepat, gelisah, banyak bicara ngawur
Rasa gembira berlebihan,
Kejang-kejang, pupil mata melebar
Berkeringat dingin, mual hingga muntah
Mudah tersinggung, berkelahi
Pendarahan pada otak
Penyumbatan pembuluh darah
Pergerakan mata tidak terkendali
Kekakuan otot leher

3) Ganja

Mata sembab, kantung mata terlihat bengkak, merah, dan berair
Sering melamun, pendengaran terganggu, selalu tertawa
Terkadang cepat marah
Tidak bergairah, gelisah
Dehidrasi, liver
Tulang gigi keropos
Saraf otak dan saraf mata rusak
Skizofrenia

4)Ectasy

Enerjik tapi matanya sayu dan wajahnya pucat, berkeringat
Sulit tidur
Kerusakan saraf otak
Dehidrasi
Gangguan liver
Tulang dan gigi keropos
Tidak nafsu makan
Saraf mata rusak

5) Shabu-shabu:

Enerjik
Paranoid
Sulit tidur
Sulit berfikir
Kerusakan saraf otak, terutama saraf pengendali pernafasan hingga merasa sesak nafas
Banyak bicara
Denyut jantung bertambah cepat
Pendarahan otak
Shock pada pembuluh darah jantung yang akan berujung pada kematian.

6)Benzodiazepin:

Berjalan sempoyongan
Wajah kemerahan
Banyak bicara tapi cadel
Mudah marah
Konsentrasi terganggu
Kerusakan organ-organ tubuh terutama otak

Demikian yang dapat saya tulis dalam artikel tentang bahaya narkoba ini, semoga pembaca dapat lebih memahami akan bahaya narkoba tersebut dan menjauhinya. Terima kasih atas kunjungannya.



Wassalamu'alaikum w. w.

Baca Selengkapnya ....

Bahaya Rokok dan Merokok

Posted by Yayasan Wawasan Islam Indonesia (YWII) 0 komentar

Bahaya Rokok dan Merokok
Bahaya rokok dan merokok
Bahaya rokok dan merokok


A. Zat dalam Rokok dan Pengaruhnya bagi tubuh

1. Nikotin yaitu zat yang mengandung candu bisa menyebabkan seseorang ketagihan untuk terus menghisap rokok

Pengaruh bagi tubuh manusia :
  1. menyebabkan kecanduan/ketergantungan
  2. merusak jaringan otak
  3. menyebabkan darah cepat membeku dan mengeraskan dinding arteri
2. Tar yaitu yang merupakan bahan dasar untuk pembuatan aspal yang dapat menempel pada paru-paru dan bisa menimbulkan iritasi bahkan kanker.

Pengaruh bagi tubuh manusia :
  1. membunuh sel dalam saluran darah
  2. Meningkatkan produksi lendir diparu-paru
  3. Menyebabkan kanker paru-paru
3. Karbon Monoksida yaitu gas yang bisa menimbulkan penyakit jantung karena gas ini bisa mengikat oksigen dalam tubuh.

Pengaruh bagi tubuh manusia :
  1. mengikat hemoglobin, sehingga tubuh kekurangan oksigen
  2. menghalangi transportasi dalam darah
4. Zat Karsinogen, pengaruh zat ini bagi tubuh manusia :
  1. Memicu pertumbuhan sel kanker dalam tubuh
5. Zat Iritan yaitu zat yang dapat mengotori saluran udara dan kantung udara dalam paru-paru

Pengaruh bagi tubuh manusia :
  1. Menyebabkan batuk
Zat-zat asing berbahaya tersebut adalah zat yang terkandung dalam asap rokok. Secara keseluruhan banyak sekali zat kimia dalam rokok yaitu ada sekitar 4000 zat kimia, dan 40 diantaranya tergolong zat yang berbahaya contoh : hidrogen sianida (HCN), arsen, amonia, polonium, dan karbon monoksida (CO).

B. Bahaya Rokok/Bahaya Merokok

1. Penyakit jantung
Rokok menimbulkan aterosklerosis atau terjadi pengerasan pada pembuluh darah. Kondisi ini merupakan penumpukan zat lemak di arteri, lemak dan plak memblok aliran darah dan membuat penyempitan pembuluh darah. Hal ini menyebabkan penyakit jantung.

Jantung harus bekerja lebih keras dan tekanan ekstra dapat menyebabkan angina atau nyeri dada. Jika satu arteri atau lebih menjadi benar-benar terblokir, serangan jantung bisa terjadi.

Semakin banyak rokok yang dihisap dan semakin lama seseorang merokok, semakin besar kesempatannya mengembangkan penyakit jantung atau menderita serangan jantung atau stroke.

2. Penyakit paru
Risiko terkena pneumonia, emfisema dan bronkitis kronis meningkat karena merokok. Penyakit ini sering disebut sebagai penyakit paru obstruktif kronik (PPOK).

Penyakit paru-paru ini dapat berlangsung dan bertambah buruk dari waktu ke waktu sampai orang tersebut akhirnya meninggal karena kondisi tersebut. Orang-orang berumur 40 tahun bisa mendapatkan emfisema atau bronkitis, tapi gejala biasanya akan jauh lebih buruk di kemudian hari, menurut American Cancer Society.

3. Kanker paru dan kanker lainnya
Kanker paru sudah lama dikaitkan dg bahaya rokok, yang juga dapat menyebabkan kanker di organ lain seperti mulut, kotak suara atau laring, tenggorokan dan kerongkongan. Merokok juga dikaitkan dengan kanker ginjal, kandung kemih, perut pankreas, leher rahim dan kanker darah (leukemia).

4. Diabetes
Merokok meningkatkan resiko terjadinya diabetes, menurut Cleveland Clinic. Rokok juga bisa naik menyebabkan komplikasi dari diabetes, seperti penyakit mata, penyakit jantung, stroke, penyakit pembuluh darah, penyakit ginjal dan masalah kaki.

5. Impotensi
Rokok merupakan faktor resiko utama untuk penyakit pembuluh darah perifer, yang mempersempit pembuluh darah yang membawa darah ke seluruh bagian tubuh. Pembuluh darah ke p3nis kemungkinan juga akan terpengaruh karena merupakan pembuluh darah yg kecil & dapat mengakibatkan disfungsi ereksi/impoten.

6. Menimbulkan Kebutaan
Seorang yang merokok menimbulkan meningkatnya resiko degenerasi makula yaitu penyebab kebutaan yang dialami orang tua. Dalam setudi yg diterbitkan dalam 'Archives of Ophthalmology' pada tahun 2007 menemukan yaitu orang merokok empat kali lebih mungkin dibanding orang yang bukan perokok untuk mengembangkan degenerasi makula, yg merusak makula, pusat retina, dan menghancurkan penglihatan sentral tajam.

7. Penyakit mulut
Penyakit mulut yang disebabkan oleh rokok antara lain kanker mulut, kanker leher, penyakit gigi, penyakit pada gigi dan nafas.

8. Gangguan Janin
Merokok berakibat buruk terhadap kesehatan reproduksi dan janin dalam kandungan dan kehamilan, termasuk infertilitas (kemandulan), keguguran, kematian janin, bayi lahir berberat badan rendah, dan sindrom kematian mendadak bayi.

9. Gangguan Pernafasan
Merokok meningkatkan risiko kematian karena penyakit paru kronis hingga sepuluh kali lipat. Sekitar 90% kematian karena penyakit paru kronis disebabkan oleh merokok.

Sebagai generasi muda bangsa yang dituntut lebih aktif dan berperan dalam negara, baiknya kita bisa memahami dan ikut mengkampanyekan 'no smoking' bukan hanya dihari kampanye 31 Mei, akan tetapi setiap hari dan setiap saat.

Mirisnya, saat ini Rokok sudah dikonsumsi oleh anak-anak dibawah umur dan sudah menjadi sebuah 'keharusan' dalam artian mereka sudah candu terhadap rokok tersebut. Mereka seakan terbebaskan oleh sebatang rokok yang mereka isap.

Jika saja anda adalah salah satu orang yang merokok aktif, cobalah untuk berhenti merokok dengan melakukan cara sebagai berikut. Hal penting yang harus dilakukan dalam berhenti merokok adalah NIAT yang sungguh-sungguh.

C. Cara Berhenti Merokok

  1. Niat yang sungguh-sungguh untuk berhenti merokok.
  2. Benci pada rokok karena bahaya yang sangat komplit (lengkap).
  3. Pahami dengan sungguh-sungguh bahwa ROKOK DAN MEROKOK ITU BERBAHAYA bagi diri sendiri dan lingkungan tempat merokok.
  4. Tanamkan pada hati rasa bangga tidak merokok dan sampaikan kepada teman yang ingin menawarkan rokok bahwa: "Thank you, SAYA TIDAK MEROKOK LAGI FRIEND". Setidaknya ada 2 manfaat yang jelas sekali kita dapatkan, Pertama kita tidak lagi menabung penyakit di tubuh dan yang kedua kita dapat menabungkan uangnya ke kacio (tabungan), ya nggak???
  5. Tanamkan rasa malu jika Anda diketahui teman atau oleh siapa pun masih merokok.
  6. Tahapan pertama dimulai hari ini dan hari-hari seterusnya tidak akan membeli rokok lagi.
  7. Tahapan berhenti merokok; coba 1 hari dulu, kemudian coba lanjutkan 2 hari, lanjutkan lagi 3 hari (jangan sampai terputus yang 6 hari ini), dan jika 6 hari tersebut berhasil maka pada hari-hari selanjutnya jangan coba-coba 1 batang pun, ini PENTING. Hal ini memang tidak gampang akan tetapi kuncinya justru di sini. Untuk berhenti merokok menurut saya tidak dapat dimulai dengan mengurangi merokok. Dan usaha berhenti merokok juga tidak bisa dengan menciderainya dengan 1 batang rokok. Kenapa, karena 1 batang rokok akan dibarengi dengan batang-batang rokok yang berikutnya sehingga buyarlah usaha Anda untuk berhenti merokok.
  8. Pindahkan semua barang-barang yang berhubungan dengan rokok.
  9. Rajin-rajinlah beraktifitas.
  10. Sering-seringlah pergi ke rumah sakit terutama ke bagian paru, agar tahu betapa pentingnya kesehatan.
  11. Cari pengganti rokok, misalnya permen atau gula.
  12. Jika gagal, coba dan coba lagi. Jika Anda sudah mencoba kemudian masih gagal, itu artinya Anda sudah sampai di hampir KEBERHASILAN.
Kata sebagian orang: Orang perokok itu adalah orang yang berani mati pelan-pelan. Ngeri ya...

Semoga informasi tentang Bahaya Rokok dan Merokok serta Cara Berhenti Merokok diatas bisa memberikan pencerahan dan pemahaman bagi kita bersama.
Berhenti merokok
Mulai hari ini saya berhenti merokok



Baca Selengkapnya ....

Sosialisasi Online SK Yayasan Berkenaan dengan Keuangan Santri

Posted by Yayasan Wawasan Islam Indonesia (YWII) Sabtu, 16 April 2016 0 komentar

Sosialisasi SK Yayasan Berkenaan dengan Keuangan Santri


Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Pada postingan kali ini kami khusus men-SOSIALISASI-kan Surat Keputusan Yayasan Wawasan Islam Indonesia Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka No. 20/ YWII/ U.1/ III-2016 Tentang Kebijakan Keuangan Santri/wati Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka.

Sebenarnya Surat Keputusan ini juga kami berikan masing-masing 1 (satu) rangkap kepada setiap orangtua santri melalui santri maupun langsung kepada orang tua santri, namun jika belum mendapatkannya atau jika terhilangkan maka Anda dapat mengakses dan mengdownloadnya DI SINI.
Surat Keputusan ini sangat penting sekali diketahui dan dimaklumi oleh orang tua santri dan santriwati Pesantren Hamka, maka oleh karenanya disamping kami titip melalui santri kami juga menggunakan media online ini untuk mensosialisasikannya. Mudah-mudahan dengan begitu semua orang tua santri dan santriwati Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka dapat segera mengetahui/membacanya dan memaklumi.
Demikian saja, mohon maaf jika ada salah kata, dan terima kasih atas perhatiannya.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Admin

Baca Selengkapnya ....

Donatur dari Malaysia

Posted by Yayasan Wawasan Islam Indonesia (YWII) Sabtu, 02 April 2016 0 komentar
Donatur dari Malaysia

Assalamu'alaikum wr. wb.
Beberapa hari yang lalu  tepatnya tanggal 31 Maret 2016 Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka kedatangan tamu dari negara tetangga Malaysia. Mereka ada sekitar 20 orang laki-laki dan perempuan. Rombongan dipimpin oleh Cik Sukmawati.

Sungguh sebuah kehormatan bagi kami di pesantren mendapatkan kunjungan dari Saudara kami yang berada di negara tetangga Malaysia. Kedatangan rombongan ini memberikan dorongan positif dan semangat bagi semua keluarga besar pesantren hamka, khusus anak-anak santri mereka merasa bangga karena tempat mereka menimba ilmu ternyata juga dikenal dan dicintai oleh sebagian masyarakat Malaysia. Alhamdulillah.

Kedatangan rombongan ini ternyata disamping bersilaturrahmi juga bermaksud untuk memberikan bantuan uang tunai sebesar 10 juta, dan menyampaikan bantuan 30 eksamplar Al Quran dari Yayasan Warisan Ummah Ikhlas. Bantuan ini diterima langsung oleh Pimpinan Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka.

Pimpinan pesantren mewakili semua stake holder Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka menyampaikan rasa senang dan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rombongan dari Malaysia ini. Bantuan seperti ini memang sangat dibutuhkan oleh pesantren saat ini untuk berbagai keperluan perawatan sarana prasarana asrama, perbaikan terhadap beberapa bagian bangunan yang rusak-rusak. Insya Allah bantuan ini dapat kita manfaatkan sebesar-besarnya untuk memperbaiki fasilitas sarana prasarana pesantren yang rusak dan untuk pengecatan. Sedangkan Al Quran kita manfaatkan untuk melatih anak-anak Tahfidz.

Keluarga besar Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka menyampaikan terima kasih yang sebesar-besar kepada Cik Sukma beserta semua rombongan dan juga kepada pengurus Yayasan Warisan Ummah Ikhlas. Mudah-mudahan dimasa-masa yang akan datang akan terus memberikan bantuannya kepada pesantren hamka ini, demikian harapan dari Pihak Yayasan Wawasan Islam Indonesia dan Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka

Klik di sini info donatur.

Sebelum mengakhiri penyampaian info ini terlebih dahulu kami mohon maaf yang sebesar-besarnya jika seandainya ada yang janggal dan tidak pantas yang kami sampaikan.
Terima kasih.
Wasssalamu'alaikum wr. wb.

Baca Selengkapnya ....

Meizu memperkenalkan Pro 5 versi Ubuntu

Posted by Blog Con Jumat, 19 Februari 2016 0 komentar

Meizu memperkenalkan Pro 5 versi Ubuntu

Sesekali saya search informasi perkembangan teknologi informasi di internet, taunya barusan saya temukan informasi tentang ponsel Meizu pro 5 versi Ubuntu di korankaltim. Wah ini info baru setidaknya buat saya, karena selama ini saya kenal SO Linux Ubuntu digunakan pada komputer/laptop, sekarang saya temukan informasi SO Ubuntu digunakan pada ponsel. Saya belum tahu apakah SO ubuntu sudah lama digunakan di ponsel. Nah bagi sobat blogger yang ingin tahu lebih tentang hal ini simak saja di bawah ini informasinya.
Meizu Pro 5 versi Ubuntu
Meizu Pro 5 versi Ubuntu

Meizu membuktikan teaser yang beberapa waktu dipajangnya. Meski tertulis untuk 22 Februari, produsen China ini malah sudah duluan meresmikan ponsel Ubuntu terbaru dan terkencang saat ini.
Spekulasi sebelumnya sempat mengatakan, kalau ponsel Ubuntu anyar Meizu adalah Pro 5. Dan dipastikan tebakan tersebut akurat, karena Meizu resmi memperkenalkan Pro 5 versi Ubuntu. Dengan spesifkasi diusungnya, Pro 5 menjadi ponsel Ubuntu terkencang yang ada sekarang.
Tapi hadirnya Pro 5 versi Ubuntu, sebenarnya tidak terlalu mengejutkan. Karena kalau berkaca pada generasi sebelumnya yakni MX3 dan MX4 yang juga punya versi Ubuntu, peluang Pro 5 juga punya versi Ubuntu sejatinya mudah ditebak.

Sebagai ponsel terbaik Meizu, Pro 5 dibekali spesifikasi yang masuk kategori premium. Prosesornya mengandalkan Exynos 7420, chip sama seperti yang dipakai oleh Galaxy S6. RAM-nya berkapasitas 3 GB diiringi dengan memori internal sebesar 32 G. Slot micro SD juga tak luput hadir di ponsel ini.
Layarnya punya bentang besar dengan ukuran 5,7 inch resolusi full HD (1.920 x 1.080 pixel). Sedangkan kameranya punya kemampuan 21 MP dengan kualitas jepretan sangat mumpuni. Meizu memadukannya dengan kamera depan 5 MP.

Di sisi desain, ponsel ini sepenuhnya dibalut metal dan juga ada fitur sidik jari. Sementara pasokan dayanya dipercayakan pada baterai 3050 mAH yang sudah mendukung fitur pengisian cepat.
Sayang banderol ponsel Ubuntu terkencang ini, belum diungkap Meizu. Tapi sepertinya tak akan berbeda jauh dengan versi Android-nya. Ponsel ini akan menjadi salah satu daya tarik Meizu, di gelaran Mobile World Congress 2016 yang akan digelar di Barcelona, Spanyol pada 22-24 Februari mendatang.

Sumber berita: korankaltim online
dipublikasikan lagi oleh: blogpesantrenhamka

Baca Selengkapnya ....

Aplikasi untuk menentukan arah kiblat pada smartphone

Posted by Blog Con Senin, 11 Januari 2016 0 komentar

Mengapa menggunakan Kiblat Visual?

Kiblat Visual dikembangkan untuk mengatasi kendala dan kekurangan dari sebagian besar aplikasi Kiblat pada umumnya:

  • ★ Utara yang diukur dengan sensor ponsel dapat bervariasi hingga 90 derajat dari utara yang sebenarnya, akibatnya kiblat yang dihitung dari utara dalam aplikasi ponsel dapat mengakibatkan penyimpangan serius dari arah kiblat. Kiblat Visual mempertimbangkan masalah keandalan ini dan hamparan kiblat di Google Maps™ sehingga pengguna dapat secara visual memverifikasi arah Kiblat dengan fitur terdekatnya, seperti bangunan, jalan, dan melakukan penyelarasan yang diperlukan.
  • ★ Penyimpangan magnetik, yang disebabkan oleh benda-benda logam di dekatnya (misalnya selubung kulit ponsel) dan perangkat elektronik, dapat menyebabkan sensor berperilaku tak terduga. Kiblat Visual mengidentifikasi kekuatan medan magnet yang abnormal dan memperingatkan pengguna.
  • ★ Deklinasi magnetik (sudut antara utara sebenarnya dan utara magnetik) di lokasi pengguna merupakan salah satu penyebab kebingungan (misalnya deklinasi magnetik di Amerika Selatan mencapai 17 derajat). Kiblat Visual menghitung arah Kiblat dari utara sebenarnya (geografis). Informasi tambahan tentang Kiblat dari utara magnetik di lokasi pengguna juga disediakan bagi mereka yang memilih untuk menggunakan kompas asli.
  • ★ Kiblat Visual menggunakan rumus untuk menghitung arah kiblat secara akurat untuk jarak 0,5 mm (0,020") di Bumi.


Gunakan Kiblat Visual; Aplikasi ponsel penunjuk arah Kiblat terkemuka: verifikasikan arah Kiblat sendiri!.  Klik di sini untuk mendownloadnya.

Jika Anda ingin mengunjungi website Pesantren Modern Terpadu Prof. Dr. Hamka klik saja di sini. Anda bisa melihat sebagian kreatifitas santri dan santriwati di sana.

Semoga informasi di atas bermanfaat buat Anda. Terima kasih.

Baca Selengkapnya ....
Belajar SEO dan Blog support Online Shop Aksesoris Wanita - Original design by Bamz | Copyright of PMT Prof. DR. HAMKA.